Gelar Resepsi HPN, Tiga Organisasi Pers Bersatu Di Gedung Nasional -

Gelar Resepsi HPN, Tiga Organisasi Pers Bersatu Di Gedung Nasional

0
Spread the love

TANJUNGPANDAN, suaralintasindonesia.com – Dalam rangka meriahkan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023. Persatuan Wartawan Indonesia, Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Belitung dan Perkumpulan Wartawan Belitung (Perwabel) atau yang mereka berinama Bersama Jurnalis Belitung (Bejubel) gelar kegiatan resepsi puncak HPN di gedung Nasional, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Selasa (14/02/23).

Resepsi yang juga didukung oleh Kominfo Kabupaten Belitung itu dihadiri Sekda Kabupaten Belitung Hendra Cahya, Direktur RSUD Marsidi Judono Hendra SP. An, Anggota DPRD Belitung Vina Crystin Ferani, Dinas Pendidikan Belitung Hasandi, Kepala Dinas Kominfo Belitung Mohammad Iqbal ST, Kasat Humas Polres Belitung Anton Sinaga, unsur Forkopimda, Ketua LSM LAKI Kabupaten Belitung Timur Suryadi Wahid dan puluhan insan pers dari berbagai media di Kabupaten Belitung.

Dalam sambutannya Hendra Cahya mengapresiasi kegiatan HPN tersebut. Dimana selama ini pers tidak lepas dalam lingkaran pemerintah sebagai fungsi kontrol dan penangkal Hoax.

Memberikan apriasiasi kepada 3 organisai ini Pokja Wartawan, Perawabel dan PWI Belitung. Kami menyadari selama ini Pemerintah disentrali oleh 3 organisasi ini. Tak hanya itu, kawan-kawan insan pers juga sebagai fungsi kontrol untuk Pemerintah, ” Jelasnya.

Ia mengatakan, salah satu contoh pentingnya pers untuk Pemerintah seperti sudah mensukseskan gelar G20 pada tahun lalu, baik melalui berita atau pun promosi.
Langkah mendukung pembagunan untuk Kabupaten Belitung, Pers angatlah berpengaruh. Salah satu contohnya Seperti G20 yang sudah sukses digelar di Belitung,” Paparnya.
Selamat Hari Pers Nasional (HPN) untuk para insan pers Belitung. Pers merdeka Demokrasi bermartabat. Satu kan tekat kita membangun Belitung,” Tutup Sekda. (TIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/