PASAR MALAM ALUN ALUN CILEDUG SEMARAK DI MASA PSBB COVID-19 -

PASAR MALAM ALUN ALUN CILEDUG SEMARAK DI MASA PSBB COVID-19

0
Spread the love

Cirebon, suaraindependentnews_id.
Meskipun PSBB semakin diperketat di wilayah Kabupaten Cirebon, namun AKTIVITAS pasar malam semakin semarak, seperti halnya pasar malam di alun alun Ciledug. Pantauan media ini, di Desa Ciledug Kecamatan Kecamatan pada Minggu malam (31/1/2021) pasar malam sangat ramai sekali tanpa memperdulikan instruksi dari Tim Gugus Depan Covid-19 Kabupaten Cirebon.

Pedagang pasar malam mulai membuka lapak dagangannya sejak pukul 16.00 WIB. Terkesan tidak ada pelarangan dari pihak manapun ketika pedagang pasar malam mulai menggelar lapaknya. Padahal lokasi pasar malam tersebut didepan Kantor Camat Kecamatan Ciledug dan Kantor Kuwu Ciledug. ungkap salah satu masyarakat pada media ini.

Sementara, Bupati Kabupaten Cirebon , H. Imron mengatakan dengan tegas, bahwa selama pelaksanaan PPKM di Kabupaten Cirebon itu disesuaikan dengan instruksi Pemerintah Pusat dan Pemprov Jabar, sama halnya dengan 19 daerah lainnya yang menggelar PPKM. “Seperti 75 persen PNS disarankan bekerja dari rumah, pembatasan aktivitas pelaku usaha, pasar tradisional dan lainnya,” kata H. Imron. (dilansir dari salah satu media onlie)

Sedangkan kasus terkonfirmasi positif di Kabupaten Cirebon sampai Senin (11/1/2021) sebanyak 4.352 orang dengan perincian 3.540 sembuh, 252 meninggal dunia dan 560 masih menjalani isolasi.

Anehnya, kenapa diwilayah Kecamatan Ciledug, tepatnya di alun alun Ciledug yang lokasinya persis didepan Kantor Kecamatan Ciledug, pasar malam justru semarak dan bebas tanpa memperdulikan ganasnya Covid-19 dan seakan mengabaikan seluruh himbauan dan instruksi dari Bupati dan Tim Gugus Depan Covid-19. tegas sumber yang tidak mau disebutkan namanya pada media ini. (asr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/