Keberhasilan Seratus Hari Bertugas Kapolsek AKP. H Asep Ishak, S.IP di Polsek Karangnunggal -

Keberhasilan Seratus Hari Bertugas Kapolsek AKP. H Asep Ishak, S.IP di Polsek Karangnunggal

0
Spread the love

Tasikmalaya, newssuaraindependent.id– Jum’at (4/9/2019). Dalam seratus hari pertama Kapolsek baru AKP. H. Asep Ishak, S.IP (Job Kompol), memimpin Polsek Karangnunggal telah berhasil membangun suasana keakraban dan kenyamanan di interen Institusinya maupun di lingkungan masyarakat.

H.Asep panggilan akrabnya, tiap pagi selalu menjunjung tinggi disiplin yang diawali apel pagi membina anggota tidak saja seputar tugas pokok Kepolisian tapi beliau membangun penguatan di bidang kerohanian anggotanya.

Dalam waktu seratus hari pertama beliau berkeliling ke.14 Desa di wilayah Hukum Kec. Karangnunggal, bersilaturahmi dan membangun kordinasi dengan berbagai steak holder, tokoh masyarakat, tokoh Agama, tokoh pemuda dan semua lapisan masyarakat.

Tak hanya itu, Asep pun mengunjungi Sekolah- Sekolah memberikan pembinaan guna membangun stabilitas lingkungan pendidikan, terutama dalam waktu dekat ini telah memberikan pemahaman terhadap siswa sekolah terkait situasi politik. Jangan sampai anak-anak Sekolah termakan isu yang tidak jelas (Hoax), atau ajakan yang bisa mencelakakan apalagi terjerat hukum, katanya.

Bahkan beberapa kasus berhasil beliau selesaikan dengan baik seperti Lakalantas, Curas, Isu santet dan lain lain.

Ditemui di ruang kerjanya H. Asep memaparkan pula rencana kedepan/rencana tindak lanjut (RKTL) konsef yang ia persiapkan mengenai legalitas/status lahan tanah Polsek yang sampai saat ini belum tuntas. Beliau berjanji akan menyelesaikannya, dan jika tuntas permasalahan itu ia pun akan segera Merenovasi, membenahi tata letak Kantor dan membangun sarana penunjang lainnya guna ke asrian, kebersihan dan keindahan. Dengan demikian akan membuat nyaman suasana lingkungan Kantor, tidak lagi terkesan Polsek itu serem, paparnya.

Saya akan merasa senang apabila telah melaksanakan tugas dengan baik dan bisa meninggalkan kenangan yang bermanfaat bagi masyarakat dan Lingkungan institusi Polsek khususnya. Pungkas Asep.(Yat’S Kabiro TASELA).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/