Sambang dengan Tokoh Masyarakat, Ini Cara Anggota Polsek Cileunyi Sampaikan Pesan Kamtibmas -

Sambang dengan Tokoh Masyarakat, Ini Cara Anggota Polsek Cileunyi Sampaikan Pesan Kamtibmas

0
Spread the love

POLSEK CILEUNYI-POLRESTA BANDUNG, suaralintasindonesia.com – Dalam upaya menjaga dan memelihara situasi kamtibmas lingkungan agar tetap aman dan kondusif peran para tokoh masyarakat sangatlah penting.

Terkait dengan hal tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Cinunuk Polsek Cileunyi Polresta Bandung Aipda Heri Maryadi melaksanakan giat sambang menemui salah satu Tokoh Masyarakat Bpk. Edi Kuarsa di Kp. Ciborelang Rw. 09 Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Jum’at (14/04/2023) kemarin.

“Mari bersama-sama berperan aktif menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk patuh dan taat terhadap semua ketentuan hukum serta peraturan perundang – undangan yang berlaku sehingga tercipta kamtibmas yang aman dan kondusif, dan mari kita jaga kemitraan dengan POLRI demi Kamtibmas di Desa Cinunuk,”ajak Aipda Heri Maryadi

Selain kegiatan sambang bertemu warganya dan sarana dalam menyampaikan pesan kamtibmas, Giat sambang ini juga sebagai momentum polri untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan juga ajang silaturahmi dalam mempererat komunikasi kemitraan bersama komponen masyarakat.

Sementara itu Kapolresta Bandung Kombes Pol. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. ditempat terpisah menjelaskan pihaknya memerintahkan agar anggota selalu berkoordinasi dengan para tokoh masyarakat yang ada di desa binaannya sehingga tercipta situasi yang mendukung bagi tugas-tugas Kepolisian.

“Kegiatan patroli sambang dan dialogis dengan warga sangat penting, karena semakin dekat dengan masyarakat akan lebih memudahkan kita dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif dan informasi yang sedang berkembang di Masyarakat,” tutup Kapolsek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/