Gelar Jumat Curhat, Warga Tanjungwangi Apresiasi Polsek Cicalengka Polresta Bandung Dalam Peningkatan Kamtibmas -

Gelar Jumat Curhat, Warga Tanjungwangi Apresiasi Polsek Cicalengka Polresta Bandung Dalam Peningkatan Kamtibmas

0
Spread the love

POLSEK CICALENGKA-POLRESTA BANDUNG, suaralintasindonesia.com – Polsek Cicalengka Polresta Bandung terus menggelar Jumat Curhat, dimana kali ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Desa Tanjungwangi Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Jumat (13/1/2023).

Tampak hadir dalam kegiatan Jumat Curhat di Desa Tanjung Wangi yaitu Kanit Lantas AKP Muhamad Abdulah, Kanit Samapta Iptu Sukirman, Kanit Binmas Ipda Iwan Iriawan, Kanit Provost Aipda Idham, Panit Ik Aiptu Dede Hamdani, Anggota Polsek Cicalengka, Babinsa Desa Tanjungwangi, Sekdes Tanjungwangi, Ketua BPD Tanjungwangi, LPMD Tanjungwangi, Perangkat Desa Tanjungwangi, Para Ketua RT/RW, Para Kader Desa Tanjungwangi, dan Tokoh Masyarakat Desa Tanjungwangi.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, SH., S.I.K., MH melalui Kapolsek Cicalengka Polresta Bandung Kompol Deni Rusnandar, SH., MH mengatakan Jumat Curhat ini digelar serentak diseluruh Indonesia, sesuai arahan dari Presiden Republik Indonesia dan Instruksi Kapolri dalam program Quickwin Presisi Polri 2022.

Kompol Deni Rusnandar menyampaikan, “Kegiatan Jumat Curhat ini dilaksanakan untuk menampung aduan maupun masukan dari warga masyarakat serta menjalin silaturahmi antara Pihak Kepolisian dengan seluruh element warga masyarakat sehingga terciptanya hubungan yang harmonis antara pihak Kepolisian dengan warga masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Cicalengka,” tutur Kapolsek

Pada kesempatan itu, salah satu warga yang hadir mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Polsek Cicalengka Polresta Bandung Polda Jabar. Khususnya sejak adanya Jumat Curhat, warga bisa menyampaikan secara langsung pada pihak kepolisian.

“Alhamdulilah, tadi ada juga dari warga bahwa dengan adanya Jumat Curhat ini warga bisa langsung berinteraksi dan juga mengapresiasi kinerja kepolisian khususnya Polsek Cicalengka,” ujar Deni.

“Dari setiap pelaksanaan kegiatan Jumat Curhat ini akan selalu kami jadikan evaluasi, baik itu terkait aduan, masukan maupun kritikan dari warga masyarakat Kecamatan Cicalengka,” tutup Deni Rusnandar.

Perlu diketahui, Jumat Curhat ini digelar sekali setiap Jumat dan kami akan keliling di setiap Desa yang ada di Kecamatan Cicalengka. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/