Longsor Cadas Pangeran, Dua Mobil Minibus Rusak Berat dan Tidak Ada Korban Jiwa -

Longsor Cadas Pangeran, Dua Mobil Minibus Rusak Berat dan Tidak Ada Korban Jiwa

0
Spread the love

SUMEDANG, suaralintasindonesia.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumedang melalui Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sumedang langsung turun ke lokasi Bencana Longsor yang terjadi di Jalan Raya Cadas Pangeran Desa Ciherang Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Sabtu (29/10/2022).

Melalui Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Sumedang Asep Ramdani mengatakan kepada suaralintasindonesia.com, tidak ada korban jiwa dari longsor di Jalan Cadas Pangeran, hanya 2 unit mobil yang rusak akibat longsor dengan tinggi +/- 50 meter dan lebar 3-5 meter.

“Alhamdulillah untuk korban jiwa nihil, dan saat ini Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sumedang sedang melaksanakan assessment di lokasi.” Ujar Asep Ramdani saat di konfirmasi.

Longsor terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, dan menimpa mobil Freed berpenumpang 6 orang, 2 orang mengalami luka berat, langsung di bawa ke IGD RSUD Sumedang dan 4 orang luka ringan sedangkan mobil Fortuner hanya 2 orang di dalam mobil tersebut, 1 orang mengalami sobek di kepalanya dan 1 orang lagi selamat. Katanya

Aparat kepolisian jajaran Polres Sumedang, Jajaran Kodim 0610/Sumedang, Dinas PU, Damkar, Satpol PP dan Puskesmas Pamulihan untuk berupaya evakuasi korban dan membersihkan batu-batu besar akibat longsor menggunakan alat berat. (Red)

Sumber : Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sumedang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/