Wakil Bupati Pangandaran Pertanyakan Soal Angaran Quick Count -

Wakil Bupati Pangandaran Pertanyakan Soal Angaran Quick Count

0
Spread the love

Pangandaran, suaraindependentnews.id_ Wakil Bupati Petahana H. Adang Hadari yang juga mencalonkan diri dalam pilkada periode 2020-2025, memprotes hasil Quick count yang dilakukan pemerintah Kabupaten Pangandaran, Kamis 10 Desember 2020.

Pernyataan itu di sampaikan melalui video berdurasi 01.09 yang saat ini sudah tersebar, di media sosial dalam video tersebut Wakil Bupati H. Adang Hadari menyatakan tidak diberitahu tentang anggaran yang digunakan untuk quick count.

Dalam video tersebut H. Adang Hadari mengatakan, “Saya H. Adang Hadari Wakil Bupati Kabupaten Pangandaran setelah menerima dengan beredarnya pernyataan, atau conference pers oleh Tim AMAN serta real count yang dilakukan oleh pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran. Saya sebagai wakil Bupati, tidak diberitahu tentang rencana tersebut. untuk melakukan real count dan anggaran yang digunakan juga,” ungkapnya.

“Saya tidak diberitahu, bahwa anggaran tersebut sudah direncanakan dari awal, untuk kegiatan real count di Pemda Kabupaten Pangandaran,” tambahnya.

“Untuk itu Saya nyatakan, anggaran dari Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran tidak Sah, dan ini perlu penelusuran administrasi, untuk penegakan hukum selanjutnya. terima kasih wassalamu’alaikum warahmatullahi Wabarakatu,” pungkasnya.([email protected])

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/