Banjir Bandang Akibat Meluapnya Air Sungai Cipalebuh Dan Cikaso Pameungpeuk -

Banjir Bandang Akibat Meluapnya Air Sungai Cipalebuh Dan Cikaso Pameungpeuk

0
Spread the love

Garut, suaraindependent news.id_ Akibat hujan deras di wilayah Garut Selatan,beberapa Desa di Pameungpeuk di terpa Banjir Bandang dari luapan sejumlah sungai.
Camat pameungpeuk Jeje jenal Mutakin menyampaikan, Pada hari senin ( 12/10/2020 ) sekitar pukul 04.30 Wib telah terjadi banjir bandang,meluapnya air sungai Cipalebuh dan Cikaso Pameungpeuk Garut.
Meluapnya air sungai dikarenakan intensitas hujan yang sangat deras dari mulai hari minggu ( 11/10 ).


Akibat dari meluapnya sungai Cipalebuh dan Cikaso tersebut perkampungan sekitar bantaran sungai antara lain :
Kp Bojong Mongkong Desa Pameungpeuk Kecamatan Pameungpeuk.
Kp Leuwi Simar,Punaga,Sukapura dan Kp Asisor Desa Mandalakasih.
Kp Leuwigenteng Desa Sirnabakti.
Kp Segleng Desa Paas.
Beberapa Desa yang telah terendam air dengan ketinggian 1 – 1.5M,telah di efakuasi sebagian ke tempat yang aman.Proses efakusi warga masih berjalan,masih banyak warga yang terjebak air di dalam rumah terutama sekitar Kp Leuwigenteng,tutur nya.


Efakuasi terkendala karenakan tidak ada peralatan yang memadai.
Adapun tempat pengungsian belum terpusat baru di sekitar Kecamatan, Kaum Pameungpeuk dan tempat tempat aman dari luapan air,Pungkas nya. [email protected]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/