Dekat Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Paseh Kunjungi Warga Binaan Yang Sedang Berobat di RSUD Majalaya -

Dekat Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Paseh Kunjungi Warga Binaan Yang Sedang Berobat di RSUD Majalaya

0
Spread the love

POLSEK PASEH-POLRESTA BANDUNG, suaralintasindonesia.com – Dekat dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Paseh Polresta Bandung Desa Sindangsari Bripka Cece Saepulloh mengunjungi warga binaan yang akan berobat di RSUD Majalaya Desa Cipaku Kec. Paseh Kab. Bandung. Kamis (20/4/2023).

Kegiatan tersebut di laksanakan untuk berperan aktif membantu dan menjaga situasi kamtibmas di wilayah binaan.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo melalui Kapolsek Paseh Iptu Idham Chalid mengatakan, anggota Bhabinkamtibmas Desa Sindangsari melaksanakan kegiatan rutin sambang sekaligus silaturahmi agar mendekatkan diri kepada warga masyarakat wilayah Desa Sindangsari.

“Peran aktif Bhabinkamtibmas sangat diperlukan untuk menjaga Desa Binaan aman dan nyaman,” ujar Idham.

Dengan memberikan perhatian dan juga himbauan kepada warga masyarakat akan semakin mendekatkan Polri dengan warga masyarakat.

“Kegiatan sambang atau silahturahmi kepada warga binaan merupakan kegiatan rutin Bhabinkamtibmas sebagai peran Polri dalam memberikan pelayanan pada masyarakat,” pungkas Kapolsek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/