Pendamping P3MD Kec. Karangnunggal Adakan Raker -

Pendamping P3MD Kec. Karangnunggal Adakan Raker

0
Spread the love

Tasikmalaya,newssuaraindependent.id– Pendamping Desa Kecamatan Karangnunggal adakan rapat kerja (Raker) guna persiapan tindak lanjut Program dari Kemendes, Senin (4/11/2019).

Endah Nirmala, S., Sos.(Pendamping Desa) mengatakan,”Sesuai dengan peran Pendamping Desa dan Tim Pengelola Inovasi Desa harus melakukan fasilitasi pembangunan Desa, fasilitasi pengelolaan Keuangan dalam rangka pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa, dan  melakukan evaluasi pelaksanaan pembangunan di Desa.

Sesuai dengan tugas dan kewajibannya maka Pendamping Desa dituntut kerja keras untuk melakukan akselerasi terkait pelaksanaan program yang merujuk pada Permen Kemendes no. 17 Tahun.2019 tersebut.

Bahkan kali ini menurut Endah,” kerja Pendamping Desa semakin berat, karena harus mempasilitasi dan mengintegrasikan tiga lembaga sekaligus, yaitu Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, dan Dinas Sosial. Pendamping Desa harus mampu mengolah bagaimana agar kesemuanya  bisa sejalan dan berjalan sesuai tahapan yang di  targetkan,” paparnya.

Lanjut Endah, Perogram Kemendes yang paling perioritas dan urgen kali ini yaitu mengenai Rumah Desa Sehat (RDS) dan Program Stunting.

Dimana saat ini sudah dalam tahapan sosialisasi, Rembug Stunting dan sekaligus pembetukan kepengurusan di Desa.

Karena dikejar target,”maka diharapkan semua pihak dalam hal ini Pemerintahan Desa dan dinas terkait yang terlibat bisa saling mendukung dan punya perhatian yang sama agar program yang dicanangkan bisa berjalan dan  sukses.”Pungkas Endah.(Yat’s Kabiro Tasela).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/