PUSKESMAS CULAMEGA BENTUK DAN LATIH KADER KESLING -

PUSKESMAS CULAMEGA BENTUK DAN LATIH KADER KESLING

0
Spread the love

Tasela,Newssuaraindependent,id
Pembentukan kader kesehatan lingkungan dari 5 desa se kec. Culamega tengah menjadi target kerja jajaran kesehatan di puskesmas Culamega tasik selatan sejak beberapa waktu lalu, selain pembentukan kader kesehatan lingkungan yang merupakan warga asal desa yang mereka datangi, mereka juga memberikan pelatihan dan pembinaan kepada kader beserta warga terkait sejumlah hal yang berkenaan kesehatan lingkungan tempat tinggal hingga sejumlah penyakit yang di timbulkan akibat tak sehatnya lingkungan rumah.
Seperti halnya saat melakukan pembentukan dan pelatihan kader kesehatan lingkungan Aula desa Cipicung kec. Culamega Tasikmalaya Kamis (22/8/2019),

,”secara bergantian petugas kesehatan melakukan pembekalan dan Pelatihan kader kesling terkait materi dasar kesehatan lingkungan, peran kader kesling dan penyakit berbasis lingkungan. Sehingga
diharapkan kader bisa jadi pelopor, pembaharu dan penggerak untuk mengatasi masalah lingkungan yang ada di desa. pelatihan ini menjadi cara kami mencetak kader dan pelopor kesling bagi mereka sendiri maupun tetangga di lingkungan mereka tinggal” jelas
Annesa El Kharisma S.Tr.KL salah satu petugas.

Sementara Raja M.Rafian Buhori SKM,
Yang memberikan sosialisasi terkait (PIS-PK)Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga, bertujuan mengintegrasikan seluruh program Puskesmas, meningkatkan akses keluarga terhadap pelayanan yg komprehensif,
Mendukung tercapainya program indonesia sehat
” intinya kesadaran tinggi masyarakat dalam menjaga kesehatan lingkungan menjadi salah satu kunci sukses terciptanya masyarakat sehat,” pungkasnya.(Yuda Dwi Angoro Korwil Tasela)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/