Personel Sat Samapta Polres Banjar Memecahkan Permasalahan di Masyarakat Melalui Patroli Dialogis -

Personel Sat Samapta Polres Banjar Memecahkan Permasalahan di Masyarakat Melalui Patroli Dialogis

0
Spread the love


POLRES BANJAR-POLDA JABAR,
suaralintasindonesia.com – Sesuai dengan Perintah langsung Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo,S.H.,S.I.K.,M.M. Personel Satuan Samapta Polres Banjar melaksanakan patroli dialogis dengan masyarakat pada dini hari. (05/09/2023)

Dalam patroli yang dilaksanakan di pemukiman masyarakat di Perum Shappire, Telkom Banjar, Jalan Pasir Leutik, hingga ke Jalan Mayjen Didi Kartasasmita Kota Banjar tersebut personel berdialog dengan masyarakat, mengeluhkan kebisingan dari knalpot brong kendaraan roda dua.

Selain itu masyarakat kerap melihat segerombolan kelompok motor yang ugal-ugalan dan menggunakan knalpot tidak standar hingga menghasilkan suara yang bising terutama pada malam hari.

Terkait hal tersebut Kapolres Banjar melalui Kasubsi Penmas Si Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,S.H. Mengatakan sesuai dengan perintah Kapolres Banjar agar personel Patroli baik Polres maupun Polsek jajaran untuk melaksanakan patroli dialogis. Menyerap informasi dan keluhan dari masyarakat.

“Untuk selanjutnya ditindak lanjuti hingga permasalahan tersebut dapat terpecahkan, semoga melalui program problem solving tersebut, keluhan dari masyarakat dapat teratasi.” Ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/