KETUA DPW IPJI JAWA BARAT, KECAM KERAS ATAS TINDAKAN KEKERASAN OKNUM POLISI TERHADAP WARTAWAN -

KETUA DPW IPJI JAWA BARAT, KECAM KERAS ATAS TINDAKAN KEKERASAN OKNUM POLISI TERHADAP WARTAWAN

0
Spread the love

Bandung, Kamis, 26-09-2019 newssuaraindependent.id_ Sungguh- sungguh sangat disayangkan atas tindakan Aparat kepolisian yang melakukan tindakan kekerasan terhadap wartawan, Kami atas nama dpw ipji jawa barat, mengecam keras atas intimidasi dan kekerasan terhadap jurnalis/wartawan yang dilakukan oleh oknum aparat kepolisian.

Jurnalis/wartawan yang sedang melakukan tugas dan menjalankan profesinya seharusnya jangan diperlakukan seperti teroris atau pelaku kerusuhan, jangan ganggu kedaulatan pers, jelas Dra. Ai Mulyani, M.Pd dengan nada kecewa kepada nsi, jika itu terulang-ulang lagi..!! tentunya kami selurus insan pers diseluruh negeri ini akan bergerak melawan dan menuntut.

Profesi wartawan kan sudah jelas dan dilindungi oleh undang-undang No. 40 tahun 1999, jadi jangan usik kami jangan halangi kami untuk meliput, menulis dan menyebarkan informasi yang berimbang sesui kode etik profesi jurnalis tentunya. Jurnalis/wartawan memberikan informasi yang berdasarkan kebenaran melalui investigasi sosial kontrol dan cek and richek terkadang memang sangat berasiko yang mengancam nyawanya sendiri bahkan keluarganya tanpa disadari.

Sungguh profesi yang sangat amat agung dimana seorang wartawan juga berperan besar dalam seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara, wartawan juga mencatat sejarah perjuangan dan kemerdekaan Republik Indonesia yang dikumandangkan keseluruh antero jagat raya dimata dunia melalui media oleh seorang wartawan.

Jadi jangan lah kasar terhadap wartawan atau jurnalis karena memang profesinya dilindungi oleh undang-undang, dan siapapun yang menghalang-halangi tugas wartawan sangsi hukumnya juga sangat jelas.

Kami berharap Kapolri harus mengusut dan menindak tegas oknum anggotanya yang melakukan tindakan kekerasan terhadap wartawan pungkas Bunda Ai panggilan akrabnya kepada nsi saat ditemui dikantornya. (Kin@dpwmoijabar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/