kegiatan pisah sambut Kapolres dari AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, S.H., S.I.K. kepada AKBP Sudarsono, S.I.K., M.Si. dihadiri Pimpinan BRI BO Sanggau Helmi Wijayadi

SANGGAU ( KAL-BAR ) || suaralintasindonesia.com – Pimpinan BRI Branch Office (BO) Sanggau Helmi Wijayadi menghadiri kegiatan pisah sambut Kapolres dari AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, S.H., S.I.K. kepada AKBP Sudarsono, S.I.K., M.Si.,.
Helmi Wijayadi kepada awak media menyampaikan, AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, S.H., S.I.K,. selaku Kapolres Sanggau telah bekerja secara sungguh – sungguh dan telah melakukan koordinasi yang baik kepada unsur pimpinan daerah, serta konsultasi dan hubungan dengan lembaga perbankan. Sehingga Kabupaten Sanggau senantiasa dalam suasana kondusif dan BRI BO Sanggau sangat terbantu.
“Kami atas nama Pimpinan BRI BO Sanggau
menyampaikan ucapan terima kasih dan Selamat Jalan kepada AKBP Suparno Agus Candra Kusumah, S.H., S.I.K,.yang telah menunjukkan dedikasi yang baik, ikut berpartisipasi aktif dalam rangka memberikan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Sanggau,” ujarnya.
Kepada AKBP Sudarsono, S.I.K., M.Si.,. beserta Keluarga, saya menyampaikan selamat datang dan Selamat Bertugas di Wilayah Hukum Polres Polres Sanggau, dengan iringan doa dan harapan semoga kabupaten Sanggau lebih kondusif dan sukses.
” Kami sangat percaya dan yakin bahwa AKBP Sudarsono, S.I.K., M.Si.,. Kapolres Sanggau yang baru memiliki komitmen yang tinggi dalam menjalankan tugas dan fungsinya dan kami siap bergandeng tangan untuk menjaga Kabupaten Sanggau tetap kondusif,” ungkapnya mengakhiri.
Red