Rama Wikramadewa : BRI insurance Benar Benar Memfasilitasi Rumah Para Nasabah Bank Operasional Melawi -

Rama Wikramadewa : BRI insurance Benar Benar Memfasilitasi Rumah Para Nasabah Bank Operasional Melawi

0

Melawi || suaralintasindonesia.com – Jumat, 27/09/2024 awak media menyambangi BRI BO Melawi untuk menanyakan Layanan Layanan unggulan yang terdapat di BANK BRI, khususnya BO (Bank Operasional) Melawi. Rama Wikramadewa selaku Pimpinan Operasional menyambut baik kedatangan awak media dikantornya.

Lebih lanjut Rama menuturkan salah satu layanan Asuransi BRINS dari BRI Insurance, yaitu untuk Lindungi Rumah Idaman dengan Asuransi Seperti kesehatan rumah merupakan salah satu bentuk investasi jangka panjang. Maka dari itu, asuransi rumah penting dimiliki karena bisa memberikan perlindungan finansial dari sejumlah risiko, seperti kebakaran, bencana alam, dan pencurian.

Risiko kebakaran dan perluasannya
Asuransi BRINS Asri menjamin kerugian atau kerusakan pada harta benda dan/atau kepentingan yang dipertanggungkan. Adapun kerusakan yang dimaksud disebabkan secara langsung oleh kebakaran, petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang, asap, kerusakan akibat air, kebongkaran, kerusuhan, huru-hara, dan terorisme-sabotase. Selain itu, kerusakan akibat bencana alam juga dijamin BRINS Asri, seperti gempa bumi, letusan gunung berapi, tsunami, angin topan, badai, dan banjir.

BACA JUGA :  https://suaralintasindonesia.com/2024/09/26/bri-bo-melawi-mengajak-nasabah-untuk-memilih-6-layanan-yang-menjadj-keunggulan-perusahaan-milik-bumn-ini/

Kecelakaan diri akibat kebakaran
Selain melindungi harta benda, asuransi BRINS Asri juga menjamin risiko meninggal dunia, cacat tetap, santunan rawat inap, dan/atau biaya medis yang secara langsung disebabkan oleh suatu kecelakaan akibat dari kerugian yang dijamin dalam polis.

Saya berharap kepada para nasabah BANK BRI BO Melawi dianjurkan tuk mendaftarkan diri dengan layanan ini demi keutuhan rumah idamannya. Karena jelas layanan ini sangat bermanfaat kedepannya bagi nasabag dimana akhir akhir ini sering terjadi musibah yang kita tidak tau terjadinya. “Abang tau sendiri kan musibah musibah yang terjadi belakangan ini diseluruh indonesia yang saat ini hampir sering terjadi diberbagai daerah tutup Rama

(Redaksi)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!