Giat Home Visit Kepada Personel Polres Tasikmalaya Kota Yang Sedang Sakit -

Giat Home Visit Kepada Personel Polres Tasikmalaya Kota Yang Sedang Sakit

0

POLRES TASIKMALAYA KOTA-POLDA JABAR || suaralintasindonesia.com – Masih dalam suasana Tahun Baru Islam 1445 Hijriah, Polres Tasik Kota melaksanakan Home Visit kepada personel yang sedang sakit, Rabu 26 Juli 2023.

Home visit kepada personel yang sakit diantaranya, Aiptu Budi Hendrawan Anggota Polsek Cihideung, Aipda Ricky Anggota Sat Narkoba, Aiptu Dede Hendra anggota Sie Dokkes, dan Brigpol Jajang anggota Sie Dokkes.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP SY Zainal Abidin melalui Kabag SDM Kompol Sri Sulistyaningsih mengatakan bahwa kegiatan Home Visit kepada personel Polres Tasik Kota yang sedang sakit.

“Kami menyerahkan bantuan dana sosial Polres Tasik Kota, juga melakukan pengecekan dan pemeriksaan kondisi kesehatan oleh Sie Dokkes”, ungkapnya.

Menurutnya, kegiatan dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan support yg diberikan dari pimpinan kepada personel dan keluarga besar Polres Tasik Kota.

“Semoga dengan kepedulian ini dapat menjadi support agar lekas sembuh dan bisa untuk bertugas lagi”, pungkasnya. (Humas-red@sli.com).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!