Kompol H. Asep Ishak, S.I.P, Pimpin PAM Pengiriman Sertifikat Dan Kotak Suara Usai Rapat Pleno Terbuka PPK Karangnunggal, Ke KPUD Tasikmalaya -

Kompol H. Asep Ishak, S.I.P, Pimpin PAM Pengiriman Sertifikat Dan Kotak Suara Usai Rapat Pleno Terbuka PPK Karangnunggal, Ke KPUD Tasikmalaya

0
Spread the love

Tasikmalaya, Suaraindependentnews.id – Pada hari minggu dini hari (13/12/2020), PPK Karangnunggal usai melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Kecamatan Karangnunggal pada pemilihan Bupati-Wakil Bupati Tasikmalaya 2020.

Tepat pukul 01 : 30 WIB baru bisa dilakukan penandatanganan berita acara dan sertifikat rekapitulasi hasil penghitungan suara dari setiap desa di tingkat kecamatan dalam pemilihan Bupati-Wakil tahun 2020 oleh ketua PPK Redi Selamet, S.Ip dan anggotanya Asep Mumu, S.PdI, Marga Adimulyadi, S.Pd, Suryana, S.Pd, Didit Aditya, S.Pd dan para saksi dari masing-masing paslon, hanya 1 saksi dari paslon nomor 3 yang sudah tidak berada di tempat.

Penandatanganan tersebut di saksikan langsung camat karangnunggal Asep M Dahliana, S.Tp, M.M, Kapolsek karangnunggal Kompol H. Asep Ishak, S.Ip, Danramil 1215 karangnunggal Mayor Inf Kurniadi, Ketua Pamwaslu Karangnunggal Adang Wahyu dan para saksi juga PPS.

Sebanyak 178 kotak suara saat itu juga di naikan ke dalam 2 unit truk untuk di bawa dan di serahkan ke KPUD kabupaten Tasikmalaya, dengan pengawalan ketat dari pihak polsek dan Koramil Karangnunggal serta anggota KBO dari Polres juga anggota KBO dari Brimob.

Sertifikat dan surat suara tersebut di sekretariat KPUD, di terima oleh Usep Rusmana petugas piket sekitar pukul 04 : 30 WIB, yang berlokasi Ruko Blok Singaparna, jalan raya timur badak paeh nomor 6, Singaparna, kabupaten Tasikmalaya.

Kapolsek Karangnunggal Kompol H. Asep Ishak, S.Ip, didampingi kanit Laka Lantas Polres Tasikmalaya Ipda Solihin, S.H langsung memimpin pengawalan itu beserta anggotanya bersama anggota Koramil 1215 karangnunggal, anggota BKO Polres Tasikmalaya bersama BKO Brimob yang bertugas di kecamatan karangnunggal, mengantar kotak suara ke KPUD kabupaten Tasikmalaya.

Kapolsek karangnunggal Kompol H. Asep Ishak, S.Ip, mewakili Danramil dan Camat Karangnunggal menyampaikan puji syukur dan ucapan rasa terima kasih nya kepada semua pihak serta warga masyarakat, relawan juga pendukung masing-masing paslon, kepada Kapolres dan Wakapolres Tasikmalaya yang memberi perhatian nya mengecek langsung ke karangnunggal.

Kompol H. Asep Ishak, S.Ip mengaku merasa lega pelaksanaan pilkada berlangsung lancar dan kondusif di wilayah karangnunggal baik sebelum maupun setelah pencoblosan suara. (Abucek).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/