Wabup Nias Barat Salurkan Bantuan Di Desa Ombölata. -

Wabup Nias Barat Salurkan Bantuan Di Desa Ombölata.

0
Spread the love

Nias Barat, Suaraindependent.id | Wakil Bupati (Wabup) Nias Barat Khenoki Waruwu launching Penyaluran Bansos Tunai bertempat di rumah Kepala Desa Ombölata Kecamatan Sirombu, Kabupaten Nias Barat,Provinsi Sumatera Utara. Selasa (16/6).

Wakil Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu arahannya menyampaikan  bahwa , Launching Bantuan Sosial Tunai (BST) Kabupaten hari ini adalah sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupatèn Nias Barat sebagaimana juga Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi telah menunjukkan kepeduliannya akan dampak Virus Corona ini.

Dalam meringankan beban masyarakat menghadapi pandemi Virus Corona yang bersumber dari dana APBD Tahun 2020 DPA Covid-19 dan bukan uang pribadi Wakil Bupati atau Bupati ataupun Sekda dan sama sekali tidak ada hubungannya dengan Pilkada ke depan, ujar Wabup Nias Barat kepada masyarakat Desa Ombölata.

Lebih lanjut Wabup Nias Barat menjelaskan bantuan ini tentu tidak mencukupi semua kebutuhan keluarga, namun sedikit membantu dalam kebutuhan dapur yang sifatnya mendesak dan bukan di sasarankan kehal-hal yang kurang bermanfaat.

Kemudian bahwa berhubung semakin hari semakin meningkat penyebaran Virus Corona ini, maka kita harus menjaga penularannya dengan kita selalu memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan, ujar Wabup.

Akhirnya penyerahan secara simbolis kepada sejumlah masyarakat Desa Ombölata perwakilan keluarga penerima manfaat oleh Wakil Bupati Nias Barat, Setda, Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD dan Muspika Sirombu dengan terlebih dahulu diuji petik untuk memastikan jumlah Bansos Tunai yang diberikan.(FL/Aa Wahyu).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/