Pemkab Nias Bersama Kelompok Tani Lakukan Penanaman Padi Serentak -

Pemkab Nias Bersama Kelompok Tani Lakukan Penanaman Padi Serentak

0
Spread the love

Nias,  Suaraindependent. id_ Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nias lakukan penanaman padi bersama kelompok tani di Desa Hilina’a Tafu’o, Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias, Senin (11/5).

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Nias, Fonaso Laoli dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada petani yang melakukan penanaman padi.

Sesuai amanat Menteri pertanian bahwa untuk kebutuhan pangan nasional perlu para petani melakukan gerakan penanaman padi.

Untuk itu kami mengucapkan terimakasih kepada para kelompok tani karena sudah bersedia berkumpul di lahan pertanian ini dalam rangka penanaman padi yang secara langsung di saksikan oleh Bupati dan Wakil Bupati Nias.

Sementara  Bupati Nias ,Drs.Sokhiatulo Laoli,MM dan didampingi Wakil Bupati Arosokhi Waruwu,SH,MH mengharapkan  agar padi yang akan ditanam dapat berhasil.

Kami berharap kepada seluruh kelompok tani untuk terus bersatu padu, menjaga kerjasama yang baik, dan kita berharap padi yang kita tanam pada hari ini dapat kita nikmati produksi hasilnya. 

Namun jika ada permasalahan seperti penyakit tanaman atau apapun itu maka para penyuluh pertanian dari dinas Pertanian harus dapat memberikan solusi,” ucap Bupati Nias dihadapan petani. 

Kita berharap agar  Kabupaten Nias dapat menjadi penyuplai beras di Kepulauan Nias ujar Bupati Nias. (FL/Aa Wahyu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/