KETUA GM FKPPI 1012 IWAN SAPUTRA INTRUKSIKAN SEMUA RAYON LAKUKAN PENYEMPROTAN DISINFEKTAN GUNA PENCEGAHAN COVID 19 -

KETUA GM FKPPI 1012 IWAN SAPUTRA INTRUKSIKAN SEMUA RAYON LAKUKAN PENYEMPROTAN DISINFEKTAN GUNA PENCEGAHAN COVID 19

0
Spread the love

Tasikmalaya-Suaraindependent.id

Kini giliran rayon GM FKPPI 1208 manonjaya, ahad pagi sekitar pukul 08 : 00 WIB ketua rayon GM FKPPI 1208 manonjaya Dr Haji Muzwar Anwar M.Kes beserta segenap jajaran dan anggotanya melaksanakan intruksi dari ketua GM FKPPI 1012 kabupaten Tasikmalaya untuk bantu masyarakat dalam pencegahan penyebaran covid 19 diwilayah kabupaten Tasikmalaya dengan menggelar kegiatan penyemprotan disinfektan diberbagai penjuru dan sarana ibadah serta bagi-bagi masker gratis.
Berbagai elemen masyarakat dan organisasi kepemudaan bergerak dengan cepat dalam rangka membantu pemerintah menekan penyebaran virus covid 19 dimasyarakat.
GM FKPPI 1012 Pengurus Cabang Kabupaten Tasikmalaya yang mengelar kegiatan kepeduliaan sosial dalam menangani pencegahan covid 19 diwilayah Kabupaten Tasikmalaya.

GM FKPPI 1012 kabupaten Tasikmalaya peduli ini merupakan program dari ketua cabang Dr Haji Iwan Saputra SE Msi.
Disampaikan oleh Candra wakil ketua GM FKPPI 1012 kami melaksanakan giat sesuai intruksi atasan, pihaknya langsung melakukan koordinasi ke tingkat rayon untuk menyiapkan, semua peralatan dan logistik yang diperlukan juga personil dalam membantu giat nyata dimasyarakat, yaitu pembagian masker gratis dan penyemprotan sejumlah rumah penduduk, madrasah diniyah dan fasilitas ibadah.
Imbuh Chandra hari ini kami kerahkan anggota ke wilayah timur yaitu manonjaya, cineam dan karangjaya, kebetulan beberapa pekan lalu kami pun sudah melaksanakan giat serupa dibeberapa kecamatan diantaranya wilayah selatan yaitu cikatomas, karangnunggal, cibalong, jatiwaras, salopa, culamega.
Wilayah utara yaitu ciawi, kadipaten, pagerageung, sukahening, rajapolah dan jamanis. wilayah barat yaitu singaparna dan leuwisari.
Untuk sebagian wilayah yang lainnya kami masih menunggu konfirmasi kesiapan para komandan rayon, jelas Chandra.

Ditempat terpisah Ketua GM FKPPI 1012 Kabupaten Tasikmalaya Iwan Saputra menegaskan bahwa pihaknya sudah meminta semua rayon yang ada dikabupaten Tasikmalaya untuk tetap siaga dalam menangani bencana wabah ini.
“Saya sudah perintahkan agar semua rayon dikabupaten Tasikmalaya siap siaga dan masuk dalam gugus tugas covid 19, baik ditingkat Pemerintah kabupaten, Pemerintah kecamatan hingga Pemerintah Desa, anggota harus ada dan siap apabila diperlukan, termasuk piket diposko-posko yang dibangun BNPB dan BPBD.
Lanjut Iwan bahwa bencana wabah pandemic covid 19 ini, adalah tanggung jawab semua pihak tidak hanya pemerintah saja, namun semua pihak bisa saling bahu membahu membantu aparat dalam upaya penanganan covid 19 ini.
“Intinya kita membantu pemerintah all out dan masyarakat juga harus membantu kami dengan mematuhi aturan yang diberlakukan oleh pemerintah, untuk sementara diam dirumah dan lakukan PHBS dilingkup keluarga ” papar Iwan.

Pewarta : Abucek
Ka PerWil JaBar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/