Pemkab Nias Barat Laksanakan Musrenbang RKPD Tahun 2021 -

Pemkab Nias Barat Laksanakan Musrenbang RKPD Tahun 2021

0
Spread the love

Nias Barat,Newssuaraindependent.id_ Sinergitas dan Akselerasi Pembangunan Infrastruktur Dasar Dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Dalam Mendorong Peningkatan Nilai Tambah Menuju Nias Barat Berdaya” Tema Musrenbang RKPD Kabupatèn Nias Barat Tahun 2021, TOKOSA HALL, Rabu (11/3/ 2020).

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nias Barat dalam hal ini Bupati Nias Barat dalam arahannya menyampaikan Musrenbang RKPD Kabupaten Nias Barat kali ini untuk membahas Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah daerah menjadi Rancangan Akhir Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Nias Barat untuk Tahun 2021.

Selain itu, Musrenbang ini juga dilaksanakan dengan tujuan untuk: Menyepakati permasalahan pembangunan daerah; Menyepakati prioritas pembangunan daerah; Menyepakati program, kegiatan, indikator dan target kinerja serta lokasi; Penyelarasan program dan kegiatan pembangunan daerah dengan sasaran dan prioritas pembangunan provinsi; dan
Klarifikasi program dan kegiatan yang merupakan kewenangan daerah kabupaten dengan program dan kegiatan desa yang diusulkan berdasarkan hasil musrenbang kecamatan, papar Bupati.

Nias barat belum ada apa-apanya dibanding dengan kota/kab lain, karena baru melangkah dan baru meletakkan pembangunan dasar di umurnya yang lebih 10 tahun ini. Hal yang belum tercapai hingga saat ini adalah Air Bersih yang selama ini berbagai cara kami tempuh, namun itulah kenyataan yang yang harus kita terus perjuangkan, ujar Bupati.

Mimpi kita masih banyak yang belum jadi kenyataan, maka kita yakin 10-20 tahun Nias Barat baru kelihatan perubahan yang siqnifikan dan saat itu kita mulai rasakan pembangunan yang sesungguhnya, tutur Bupati. Ada begitu banyak pembangunan yang telah kita laksanakan, oleh karena itu semua tokoh masyarakat menjadi corong yang dapat memberikan pencerahan kepada masyarakat. Mari kita bahu-membahu.

Tahun ini kita terpaksa biayai program Nasional sekitar 30 Miliar rupiah, kita coba bayangkan berapa item jalan yang bisa kita bangun dari dana itu, tapi kita harus melakukan ini karena program ini merupakan program Nasional yang harus kita sikapi, ujar Bupati.

Sebelumnya, Sambutan Gubernur Sumut dibacakan oleh Kabid Pengelolaan Limbah bahan Berbahaya/Beracun dan Persampahan Dinas Lingkungan Hidup Provsu Ibu Ir.Syafridah Siregar, M.Si “dalam upaya pencapaian target pembangunan ekonomi maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat, diminta agar pemerintah kota dan kabupaten dapat mempedomani dan menyelaraskan dengan program/kegiatan pembangunan nasional dan Provinsi”.

Pembangunan Provinsi Sumatera Utara tahun 2021 ditujukan pada peningkatan kompetisi sumberdaya manusia unggul, perluasan akses pendidikan menengah, konektivitas antar pusat pertumbuhan wilayah dan pusat-pusat produktivitas, peningkatan jangkauan layanan kesehatan dan peningkatan nilai tambah sektor agraris dan pariwisata. (FL/Aa Wahyu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/