Bupati Nias Barat Terima Kunjungan Kementrian ESDM RI Dirjen Migas -

Bupati Nias Barat Terima Kunjungan Kementrian ESDM RI Dirjen Migas

0
Spread the love

Nias Barat,Newssuaraindependent.id_ Bupati Nias Barat Bapak Faduhusi Daely, S.Pd didampingi Kabag Adekon Salatieli Daeli, terima kunjungan tim dari Kementerian ESDM RI Dirjen Minyak dan Gas Bumi (Migas) di ruang kerja, Nias Barat, Selasa (10/3/2020).

Dalam sambutanya bahwa sangat  mendukung program pemerintah pusat,  baru- baru ini Pemda Nias Barat bersama para Agen dan Sub Agen distributor Gas LPG tabung 3 Kg khusus wilayah Nias Barat bersepakat menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) Gas LPG Subsidi tabung 3 Kg dengan menurunkan sedikit harga demi membantu masyarakat, tutur Bupati.

Tim  yang terdiri dari Kementerian ESDM RI Dirjen Minyak dan Gas Bumi (Migas) ini terdiri dari 3 instansi yakni dari Direktorat Jenderal Migas, Inspektoral Jenderal Migas dan Pusat PBMN KESDM yang berjumlah 6 orang.

Adapun Tujuan kunjungan Tim Migas ini di Nias Barat ialah untuk meninjau langsung Pelaksanaan realisasi Konversi Minyak Tanah ke LPG Subsidi Tabung 3 Kg dengan harga subsidi dari Pemerintah Pusat dan memastikan langsung bahwa program tersebut sudah berjalan dengan baik dan tepat sasaran.

TIM Migas RI ini turun langsung ke-lapangan dibeberapa desa berupa sampel, bahkan langsung menemui warga di rumah-rumah penduduk di wilayah Nias Barat. (FL/Aa Wahyu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/