Danramil 1211/Singaparna Mayor.Inf. Dedi, Tinjau Lokasi Rumah & Mobil Tertimpa Pohon -

Danramil 1211/Singaparna Mayor.Inf. Dedi, Tinjau Lokasi Rumah & Mobil Tertimpa Pohon

0
Spread the love

Tasikmalaya, 27, Desember, 2019,
Newssuaraindependent.id_ Berlokasi dikampung cariwuh rt 003 rw 04, Desa Sukaasih, Kec. Singaparna Kab. Tasikmalaya, sore tadi sekitar pukul 15:30 WIB telah terjadi pohon tumbang menimpa 1 unit rumah dan 1 unit mobil truk engkel.
Menurut keterangan saksi mata Hendi berusia 58 tahun, ketua rt setempat bahwa sore hari tadi saat bersamaan suara hujan turun di sertai suara gemuruh, ketika di dalam rumah nya melihat dari jendela
ada pohon tumbang menimpa atap rumah dan mobil yang terparkir di depan rumah milik Indra yang pada saat itu sedang kosong, selanjutnya saksi memberitahukan kejadian tersebut kepada tetangga rumah dan warga sekitar kerumah yang berada disebelahnya. Kejadian tersebut hingga mengakibatkan sebagian atap rumah rusak parah. terdiri dari 1 unit rumah semi permanen dan 1 unit mobil truk engkel, adapun pemilik rumah tersebut adalah
Indra berusia 40 tahun, pekerjaan buruh, agama Islam, warga kampung cariwuh rt 003 rw 04, Desa Sukaasih, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya.

Pemilik truk engkel
Roni berusia 50 tahun, pekerjaan wiraswasta, agama Islam, warga kampung cogreg rt 003 rw 04, Desa Sukaasih Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya.
Hendi selaku ketua rt setempat mengatakan saat ini pohon yang tumbang sudah di bersihkan oleh warga dan relawan BPBD kecamatan, namun barang-barang yang berada didalam rumah sebagian hancur. beruntung kejadian tersebut tidak terdapat korban jiwa tetapi hanya kerugian materi rumah yang diperkirakan sekitar Rp 10 jt dan
Truk engkel Rp 10 jt.

Jadi perkirakan total jumlah kerugian materi yang di alami kedua orang warga adalah senilai Rp 20 jt.
Babinsa Desa Sukaasih Serda Eep Saepudin berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa Sukaasih untuk penanganan lebih lanjut, mengamankan Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Babinsa menghimbau
agar warga lebih waspada lagi dan mengecek pohon yang rawan tumbang dekat rumah.
(Abucek Ka biro Tasikmalaya).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
/