Aksi Pencurian HP Dengan Modus Jadi Pembeli Terekam CCTV -

Aksi Pencurian HP Dengan Modus Jadi Pembeli Terekam CCTV

0
Spread the love

Lambar, Newssuaraindependent.id_ Sebuah aksi pencurian handphone (HP) dengan modus berpura-pura menjadi pembeli terjadi pada sebuah toko atau konter HP di wilayah Pemangku Sabah Beghak Pekon Sebarus Kecamatan Balik Bukit Lampung Barat. Aksi nekad pencuri ini sempat terekam CCTV yang terpasang di dalam gedung konter.

Dalam video hasil rekaman CCTV, tergambar seorang pemuda tengah meminta kepada (Asby ) Pemilik konter untuk melihat sebuah HP seakan-akan hendak membeli. Selayaknya sebagai pembeli, pemuda tak dikenal itu, kemudian meminta HP lainnya ditunjukkan kepadanya, agar dapat memilih.

Namun, tidak disangka pemuda tersebut langsung menggondol dua HP Merk Vivo Y12 dan Vivo Y 15 itu dan berlari cepat keluar konter. Menyadari dua HP-nya digondol, Asby Pemilik toko yang mencoba mengejar dengan sebelumnya Keluar Mutar dari dalam etalase.

Saat awak Media wawancarai,Asby Pemilik toko membenarkan adanya aksi pencurian sebagaimana terekam dalam CCTV. Ia kemudian menjelaskan bahwa saat itu tadi malam (Malam Selasa) sekitar pukul 21:00 WIB, dua orang pemuda dengan mengendarai motor RX King datang di halaman konter.

Selanjutnya, seorang pemuda turun dari boncengan motor lalu masuk ke konter, sedangkan seorang lainnya menunggu dengan posisi tetap berada atas motornya.

Kemudian pemuda itu menghampiri Asby dan disebutkan melakukan transaksi seperti hendak membeli HP hingga akhirnya lari dan berhasil menggondol dua unit HP di konter Di Tempat tersebut.

“Dua Orang itu memakai Helm.Satu menunggu di luar dan yang satu turun dari motor. Pas mengetahui Hpnya di bawa kabur .Lah, saya langsung Berlari keluar etalase dan coba ngejar sampai depan Tapi nggak bisa karena sudah kabur dengan RX King,sehingga saya sempat tergelincir dan mengalami sedikit luka di kaki” terang Asby, Selasa (24/12/2019).

tambahnya lagi saat Kejadian tersebut “Saya telah lapor ke pihak Kepolisian terdekat. Ungkapnya

Sampai saat ini, Pihak Kepolisian sedang menyelidiki dan mengumpulkan data bukti kasus pencurian tersebut.

Asby pun sedikit memberi pesan kepada rekan-rekan pegawai konter HP lainnya agar lebih berhati-hati saat melayani pembeli, sehingga tidak sampai terjadi seperti yang dialaminya. (Komar@birolambar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!