KANG DEDEN UNTUK KARANGNUNGGAL -
Spread the love

Tasikmalaya, 04 Oktober 2019, newssuaraindependent.id_
Berawal dari dorongan serta dukungan beberapa tokoh, baik tokoh agama maupun tokoh masyarakat yang meminta kesediaan kang Deden untuk maju kembali pada bursa pemilihan kepala Desa. Tidak serta merta pria berkumis itu mengiyakan, banyak pertimbangan yang harus dipikirkan matang-matang, terutama adalah persetujuan dan restu dari sang istri juga keluarga besarnya, mengingat ini bukan kali pertamanya beliau ikut manggung sebagai calon kepala desa. Dimana pada pemilihan kepala desa periode yang lalu perolehan suara kang Deden berada pada peringkat ke II selisih hanya 5 suara saja dengan pesaing nya peringkat ke I.
Setelah hasil musyawarah keluarga mengantongi restu, barulah kang Deden mengambil sebuah keputusan dan menyatakan sikap lalu mendaftarkan diri nya.
Semangat baru bagi beliau setelah di nyatakan lulus seleksi sebagai calon kepala desa oleh Panitia Pemilihan Kepala Desa Serentak Angkatan III Tahun 2019, pada hari senin 30 september 2019 yang lalu.
Pria kelahiran 54 Tahun silam itu mulai mengatur strategi dan melakukan blusukan ke masyarakat.
Ditemui oleh awak media Newssuaraindrpendent.id dikediamannya kang Deden mengatakan Bila Allah SWT mentakdirkan dirinya menjadi kepala desa, saya siap mengabdi,melayani masyarakat sebaik-baiknya dan semoga mampu mengemban amanah tersebut “Aamiin YRA” imbuhnya seraya mengangkat kedua telapak tangannya.
Selamat berjuang dan sukses Den Kuwu (Abucek Ka biro Tasikmalaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!